ANALISIS KINERJA MEDIA SOSIAL OPD PEMERINTAH KOTA BANDUNG DALAM PENYIARAN KEBIJAKAN PUBLIK

Penulis

  • Rahmina Puspa Aliza Ridwan Politeknik Pajajaran ICB Bandung
  • Said Bambang Nurcahya Politeknik Pajajaran ICB Bandung
  • Anisa Nursyabani Politeknik Pajajaran ICB Bandung

DOI:

https://doi.org/10.59820/apk.v1i1.20

Kata Kunci:

Media sosial, Kebijakan Publik, Penyiaran, Kinerja OPD, Kota Bandung

Abstrak

Kebijakan Publik adalah aturan yang sudah disepakati untuk dikeluarkan dan dipakai  untuk mengatur orang, kelompok, serta pejabat. Pemerintah Daerah dalam menyiarkan informasi sudah beralih menggunakan media sosial, dalam penyiaran informasi program kerja dan kebijakan publik tersebut efektifitas dan informasi yang tersampaikan secara cepat, dan benar dipakai untuk mempengaruhi perilaku masyarakat. Kota Bandung dengan populasi besar dan masyarakatnya  pengguna media sosial teraktif, melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD)  telah menggunakan media sosial instagram, facebook, dan tweeter. Kinerja  media sosial OPD di Pemerintah Kota Bandung tentu saja sudah menyiarkan kebijakan publik sesuai dengan tupoksi tiap OPD untuk menganalisis kinerja media sisal OPD Pemerintah Kota Bandung dalam penyiaran kebijakan publik., maka metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah  Analisis deskriptif, metode analisis ini merupakan analisis yang digunakan oleh mayoritas analis, untuk menampilkan statistik melalui perhitungan matematis. Fungsinya adalah untuk mengetahui gambaran penyebaran data sampel atau populasi. Sehingga data tersebut akan mudah dipahami dan lebih informatif. Adapun data yang di analisis adalah jumlah pengikut media sosial OPD, jumlah  Kiriman Kegiatan/ kebijakan,    Kebijakan terpopuler apa yang menjadi pembicaraan, berapa orang yang membahas kebijakan terpopuler, Hari apa pembahasan kebijakan mendapat interaksi pengikut, Berapa pengikut yang melakukan interaksi.  Dari analisis ini kemudian saran dan rekomendasi yang ditujukan untuk Pemerintah Kota Bandung dapat digunakan dalam perbaikan dan peningkatan  pengelolaan media sosial sehingga penyiaran informasi kebijakan publik bisa digunakan untuk mempengaruhi perilaku masyarakt secara luas.

Unduhan

Diterbitkan

2022-09-15